Jumat, 08 Januari 2010

DODOL KEMBANG SEPATU


BAHAN:
  • Mahkota kembang sepatu
  • Tepung ketan
  • Gula merah
  • Gula pasir
  • Santan
  • Daun pandan
  • Wijen
CARA MEMBUAT:
  • Mahkota bunga dicuci dulu, lalu diblender. Agar mudah hancur, diberi sedikit santan. Tak lama, kembang itu menjadi cair.
  • Setelah itu, dimasukkan ke dalam wajan, dicampur gula merah dan gula pasir.
  • Khusus tepung ketan, tidak bisa langsung dicampur. Tepung harus dicampur santan dulu, diaduk sampai larut, baru dimasukkan wajan (Jika tidak diaduk dulu dengan santan, tepung ketan akan menggumpal, tidak bisa larut).
  • Setelah semua dicampur dalam wajan, adonan diaduk sampai kalis (tidak lengket). Jika sudah mengental, adonan diberi daun pandan agar baunya tambah harum.
  • Sekitar 40 menit diaduk, adonan itupun kental dan warnanya menghitam. Adonan sudah berubah jadi dodol.
  • Setelah matang dan mengental, dodol dipindahkan ke talam, diratakan dengan sutil kayu, lalu ditaburi wijen.
  • Dodol tidak bisa langsung dibungkus. Butuh waktu semalam agar dodol mengeras, baru bisa dipotong-potong dan dibungkus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar